-->

Berat Badan Anda Naik Drastis? Ketahui Penyebab Berat Badan Naik Secara Signifikan Berikut!

Penyebab Berat Badan Naik Secara Signifikan
Berat badan naik tiba-tiba dapat dikarenakan oleh beberapa faktor diantaranya adalah pola makan. Beberapa faktor tersebut bahkan dapat membuat bobot badan naik secara cepat dalam waktu singkat. Jika Anda mengalami ini baiknya cari tahu dulu penyebab berat badan Anda tiba-tiba melonjak.

Naiknya massa otot

Naiknya massa otot
Jika berat badan Anda naik saat sedang mengikuti training program latihan fisik tertentu dengan intens bisa jadi itu adalah penyebab naiknya massa otot. Dibangingkan dengan lemak, massa otot lebih padat. Jika hal ini menjadi penyebab naiknya tubuhmu maka jangan hentikan kebiasaan berolahraga tersebut karena hal itu adalah hal yang positif dan memberikan manfaat yang baik bagi tubuh.

Diet Tinggi Garam

Diet Tinggi Garam
Jika makanan yang dikonsumsi lebih banyak oleh makanan asin maka hal tersebut akan mempengaruhi angka timbangan. Ini dikarenakan sifat garam adalah menahan air dalam tubuh. Mengonsumsi makanan asin dalam jumlah banyak dan tidak diiringi dengan aktivitas olahraga yang cukup di hari yang sama maka akan meningkatkan berat badan. Adanya retensi air (akumulasi cairan dalam tubuh) karena konsumsi makanan asin berlebih dapat mengakibatkan bengkak di beberapa daerah tubuh tertentu.

Belum lama makan ataupun minum

Belum lama makan ataupun minum
Jangan heran jika setelah meminum 1 liter air atau memakan sesuatu maka berat badan naik. Ini dikarenakan adanya fluktuasi berat badan yang bergantung seberapa banyak makanan atau minuman yang Anda lahap. Namun kenaikan ini hanya bersifat sementara.

Kurang tidur karena tidur terlalu larut

Kurang tidur karena tidur terlalu larut
Kurang tidur dapat membuat Anda mudah lapar, bahkan pada saat Anda merasa kenyang karena adanya produksi hormone pemicu nafsu makan. Selain itu kurang tidur juga dapat menyebabkan lemak tersimpan lebih lama di dalam tubuh sehingga berat badan naik secara signifikan jika ini berlangsung terus menerus.

Sengaja membiarkan tubuh kelaparan

Sengaja membiarkan tubuh kelaparan
Banyak orang berpendapat jika tidak makan atau membiarkan tubuh lapar terlalu lama dapat mengurangi berat badan dengan cepat namun sebenarnya ini berlaku sebaliknya. Anda menjadi tidak tahan untuk langsung memakan apapun di hadapan Anda ketika sudah memasuki waktu makan tanpa peduli dengan nutrisi yang terkandung, apakah itu baik ataupun buruk bagi Anda. Jangan membeiarkan tubuh menjadi sangat lapar. Konsumsilah pengganjal perut lapar yang sehati seperti dada ayam yang dipanggang, wortel mentah, buah segar, susu kocok atau kacang-kacangan. Selalu siap sedia makanan rendah kalori.




0 Response to "Berat Badan Anda Naik Drastis? Ketahui Penyebab Berat Badan Naik Secara Signifikan Berikut!"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel